Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Inilah Beberapa Asupan Nutrisi Selama Masa Kehamilan

Inilah Beberapa Asupan Nutrisi Selama Masa Kehamilan

Diet seimbang lebih dari sekedar meningkatkan jumlah makan Anda. Anda perlu mempertimbangkan apa yang harus dimakan selama kehamilan. Tubuh Anda membutuhkan peningkatan jumlah vitamin, protein, mineral, dan kalori. Penting untuk makan makanan berdasarkan kebutuhan yang meningkat ini untuk memastikan Anda mendapatkan nutrisi yang tepat. Berikut beberapa pedoman atau informasi sederhana yang sudah kami rangkum untuk memastikan kehamilan yang sehat. Sebelum membaca lebih lanjut kembali kami ingatkan bahwa Anda harus bertanggung jawab untuk membuat pilihan yang sehat bagi Anda dan bayi Anda.

Piramida Panduan Makanan berikut ini adalah saran yang diberikan oleh beberapa ahli kesehatan saya. Saya hadir disini untuk berbagi dengan calon ibu lainnya. Semoga dapat membantu Anda mencapai pola makan yang sehat!

Susu, Yogurt dan Keju (4 porsi / hari)
• 2 cangkir susu.
• 1 ons keju.
• 1 cangkir yogurt atau puding.

Daging, Unggas, dan Telur (2-3 porsi / hari)
• Daging sapi.
• Daging organ.
• Ayam.
• Telur ayam.

Buah-Buahan dan Sayuran (3-4 porsi / hari)
• 1 porsi = 1 buah sedang.
• ½ cangkir jus buah atau air kelapa muda.
• 1 porsi = ½ cangkir dimasak atau 1 cangkir sayuran mentah.

Pilih satu sumber vitamin C setiap hari. Contohnya: Brokoli, Kol, Pisang, Kiwi, Apel, Sawi, Pepaya, Anggur, Kubis, Stroberi, Blewah, Jeruk, dan Tomat.

Pilih satu sumber vitamin A yang baik setiap hari. Contohnya: Sayuran Hijau Tua, Jeruk, Aprikot, Bayam, Labu, Ubi Jalar, Brokoli, dan Wortel.

Roti, Sereal, Nasi (9-11 porsi / hari, 1 porsi = ½ gelas atau 1 iris)
• Nasi putih, Nasi merah, atau jika ingin bisa diganti dengan Jagung dan Oat.
• Roti.
• Sereal.
• Spageti.

Lemak & Minyak
• Hanya sedikit margarin, minyak zaitun, atau saus salad.

Terakhir, harap selalu diingat untuk minum air putih secukupnya. Nah sekian dari kami mengenai tips nutrisi selama masa kehamilan, yang tentu sifatnya sebagai informasi saja. Kami anjurkan kepada Anda agar melakukan konsultasi dulu kepada dokter atau ahli kesehatan kepercayaan Anda, kami semua berharap tentunya agar Anda dan bayi selalu dalam keadaan sehat dan senantiasa dilindungi oleh Tuhan Yang Maha Esa.